Thursday, November 13, 2008

Pro atau Anti Rokok?

Kampanye Anti Rokok sudah digenderangkan di seluruh dunia. Pada bungkus rokok juga sudah dituliskan bahwa merokok berbahaya bagi kesehatan, dapat menyebabkan serangan jantung, bahaya pada janin bagi ibu hamil, dapat menyebabkan impoten. Saya pernah liat di bungkus rokok Marlboro dari Hongkong, peringatannya cukup singkat padat, "Smoking Kills". Tapi, itu semua tidak diperdulikan bagi pecandu rokok, yang penting ada rokok, tidak makan minum tidak masalah.

Saya sendiri pernah merokok waktu akhir kuliah, tapi ketika ingin berhenti ya berhenti saja, sama sekali tidak nyandu seperti apa yang dibilang orang2 yang kesulitan untuk berhenti merokok. Istri saya pernah bilang sih, karena saya pelit makanya saya tidak nyandu, coba kalau royal :). Saya bersyukur saya pelit, memang betul saya pikir, "Buat apa beli rokok, cuma dibakar doank, masih mending dibelikan makanan."

Saya juga pernah ingat khotbah da'i kondang AA Gym. Saya dulu ngefans sama dia sebelum dia ber-poligami :) Saya suka mendengarkan khotbahnya dulu di RCTI, lumayan bikin adem di siang yang panas. Dalam khotbahnya, Beliau pernah diejek ketika SMP oleh teman2 nya, "Wah, banci lu, gak mau ngerokok" (mungkin ini kejadian sama kita juga ketika ABG). Karena sering diejek gitu, kesal juga, akhirnya Beliau mengajak teman2 yang mengejeknya itu ke daerah banci2/waria2 sering mangkal. Ternyata para banci/waria tersebut semua merokok. Lah, jadi yang banci/waria itu yang merokok atau yang bukan? Anda bisa pikir sendiri :D

Apa sih itu rokok, lalu racun apa yang ada di dalamnya, & penyakit apa yang disebabkan oleh rokok akan saya bahas di postingan berikutnya diambil dari berbagai sumber.

No comments: